Bubur Manado Ikan Sunu

Selamat pagi dari Tangerang yang mendung dan tiris.
Bangun-bangun kerasa masuk angin, teurab terus. Biar enakan, seduh teh hangat dan masak bubur manado pake nasi sisa (seperti biasa)
Tapi kali ini teman bubur manadonya yang beda. Kita oprek ikan asin sunu/kerapu yang udah jadi fosil di freezer. Ternyata cocok dicampur ke bubur, lebih gurih.
Ini resep ikan asin sunu masak asam ya.
bersihkan ikan asin, lalu goreng sampai kecoklatan. Tiriskan. Geprek2 sedikit jangan sampai hancur.
Tumis bawang merah, bawang putih, daun jeruk, lengkuas, sereh dan cabe rawit. Sampai harum. Lalu masukkan air asam jawa, tambah air, kecap manis, gula, garam. Sedikit aja garamnya, karena ikannya sudah asin.
Masukkan ikan asin, masak sampai air agak surut. Tambah tomat dan cabe iris (opsional). Koreksi rasa
Rasanya asin, manis, gurih, pedas. Enak.. Pake bubur cocok, apalagi nasi anget
Hayu ah.. selamat sarapan semuanya 😊

Leave a Reply

Silakan dibaca juga